Welcome To Awas Ada Boy Jangan Lupa Difollow Ya Silahkan Menikmati Artikel Dari Blog Kami Yang Ada Disini


Kamis, 11 Agustus 2011

Kapten Italia, Kejutan Buffon untuk Cassano

Buffon memberikan ban kapten itu dengan cara unik.

 

Gianluigi Buffon (images.teamtalk.com)
 
Gianluigi Buffon menjelaskan alasannya menyerahkan ban kapten Italia kepada Antonio Cassano saat Azzurri menekuk Spanyol 2-1, dini hari tadi. Buffon menyebut itu sebagai sebuah hadiah dari persahabatan.

Buffon memberikan ban kapten itu dengan cara unik. Kiper Juventus ini tak memberi tahu striker AC Milan itu dan hanya meletakkan ban kapten Italia di lokernya. Cassano yang saat itu baru kembali melakukan pemanasan di San Nicola tampak terkejut.

Buffon memang ingin memberikan kejutan kepada Cassano yang hingga saat ini masih mendapat tempat di hati publik Stadion San Nicola, Bari, tempat digelarnya laga persahabatan dini hari tadi. Cassano adalah putra daerah yang dilahirkan di Bari dan mengawali karir di klub kota itu.

"Sejujurnya, ini gerakan alami dan tiba-tiba datang ke pikiran saya kemarin. Tampaknya cukup normal mengingat itu sebagai sebuah bentuk persahabatan dan kasih sayang," ujar Buffon dilansir Football Italia.
"Bagi saya sebuah kehormatan mengenakan ban kapten, tapi skuad ini memiliki banyak kapten. Jika kita dapat memberikan kehormatan ini kepada orang lain pada kesempatan khusus, maka aku akan bahagia," tambah Buffon.

"Ada saling menghormati dan kasih sayang di antara kita semua. Jika kita bermain di Brescia, mungkin Andrea Pirlo akan mengenakan ban kapten."

Namun, Buffon juga mengakui langkah itu diambil untuk memberikan tanggung jawab lebih kepada Cassano. "Di balik itu, juga ada makna lain bahwa ia dapat melakukan sesuatu untuk tim ini. Mungkin Cassano tidak tahu betapa pentingnya ia bagi kami di ruang ganti dan di lapangan," lanjut Buffon.

"Dia (Cassano) harus tahu itu bahwa semua terserah dia untuk menjadi kuat, melakukan tugas dan siap untuk Euro 2012," pungkas Buffon. (one)

sumber:www.bola.vivanews.com

 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews